Bahan
140g beras ketan180g beras biasa
60g kacang hitam
80g kacang merah
40g milet merah
40g milet putih
3g garam
2 gelas air
2 gelas air rebusan kacang merah
Cara Membuat
- Rendam kacang hitam dalam air dingin selama setengah hari supaya mengembangkan kacang hitam.
- Rebus kacang merah selama 10 menit lalu buang airnya. Rebus lagi selama 10 menit dengan air baru. Kacang merah dibilas dan disaring. Air yang didapat waktu rebus kacang merah kedua kali dipakai untuk menanak nasi.
- Cuci milet merah dan putih, beras biasa dan beras ketan.
- Tempatkan padi-padian di dalam panci.
- Campurkan 2 gelas air rebusan kacang merah, 2 gelas air dan garam. Kemudian, tuangkan ke dalam panci diisi padi-padian.
- Masak dengan api besar selama 15 menit, kemudian masak 15 menit lagi dengan api sedang. Diamkan selama 5 menit dengan api kecil.
- Cuci beras lalu merendamnya dalam air selama 30 menit untuk musim panas dan 1 jam untuk musim dingin.
- Tuangkan air lebih banyak satu buku jari dari pada tinggi beras jika tangan dimasukkan ke dalam beras.
- Masak dengan api besar pada awal kemudian dengan api sedang selama 10 menit. Perlu didiamkan selama 5 menit.
- Rasio beras dengan beras ketan disamakan dan jumlah padi-padian lain 1/3 dari beras. Kalau tidak menyukai nasi lengket, pakai lebih banyak beras biasa daripada beras ketan.
- Kacang merah perlu direbus supaya menjadi empuk.
- Air yang pertama dipakai untuk merebus kacang merah dibuang karena rasa pahit kacang merah. Sedangkan air rebusan yang dipakai untuk kedua kali dipakai untuk menanak nasi demi rasa gurih dan warnanya.
- Ogokbab digarami sedikit waktu dimasak supaya rasa padi-padian dan beras sesuai.
- Boleh disantap dengan kol yang direbus dan saus Ssamjang dari tauco kedelai.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar