Berkembangnya dunia kuliner di negara kita akhir-akhir ini memang sangat pesat. Untuk memenuhi perkembangan dunia kuliner inilah maka dibutuhkan tenaga-tenaga professional yang dapat memenuhi semua kebutuhan dalam bidang kuliner. Hal inilah yang menjadikan alasan sekolah kuliner At-Sunrice Singapore berkunjung ke Tristar Culinary Institute yang beralamatkan di Jl. Raya Jemursari 234 Surabaya pada hari Senin (16/08) kali ini. Perkembangan dunia kuliner ini ternyata tak hanya terjadi di negara kita saja melainkan juga terjadi di negara tetangga kita, Singapore .
Kunjungan sekolah kuliner At-Sunrice Singapore bertujuan untuk memberikan penjelasan, pengarahan serta mempresentasikan tentang sekolah kuliner At-Sunrice Singapore kepada para mahasiswa Tristar Culinary Institute. Presentasi kali ini diadakan di sela-sela perkuliahan teori para mahasiswa Tristar Culinary Institute tepatnya pukul 9.00 WIB. Adapun perwakilan dari sekolah kuliner At-Sunrice Singapore kali ini adalah Heng Wai Leng selaku Recruitment & Sales Manager serta Richelle Magsakay selaku Assistant Recruitment Manager. Selain dihadiri oleh seluruh mahasiswa Tristar Culinary Institute, acara presentasi ini juga dihadiri oleh pengajar Tristar Culinary Institute serta owner Tristar Culinary Institute, Juwono Saroso.
Acara presentasi diawali dengan perkenalan dari Heng Wai Leng dan dilanjutkan dengan sedikit penjelasan mengenai dunia kuliner.
Kemudian dilanjutkan dengan presentasi sekolah kuliner At-Sunrice Singapore oleh Richelle Magsakay selaku Assistant Recruitment Manager. Presentasi ini disampaikan oleh Richelle dalam bahasa Inggris yang kemudian diterjemahkan dalam bahasa Indonesia oleh Erna dari Universal Services, International Education Consultant.
Dalam presentasi ini, Richelle menjelaskan bahwa At-Sunrice merupakan sekolah kuliner yang tidak hanya begitu saja bisa menerima mahasiswa baru. Karena sebelum menempuh program pendidikan di At-Sunrice setiap calon mahasiswa harus menempuh beberapa tes terlebih dahulu. Hal ini dimaksudkan agar setiap mahasiswa yang menempuh pendidikan di At Sunrice nantinya dapat menjadi global chef yang professional dan memiliki “passion” terhadap produk-produk kuliner yang dihasilkan.
Perkuliahan di At-Sunrice sendiri meliputi makanan Asian dan Western yang mencakup masakan dan modifikasi makanan baru. Sedangkan filosofi dari pendidikan di At-Sunrice sendiri meliputi East & West, Herbs & Spices, Old & New World serta Study & Work. Tim pengajar dari At-Sunrice juga merupakan chef-chef professional yang mempunyai spesialisasi dalam bidang mereka masing-masing. Chef-chef pengajar pun tak hanya dari Singapore saja, melainkan juga banyak chef-chef dari negara-negara di Asia lainnya maupun Eropa.
Sistem perkuliahan yang diterapkan di At Sunrice ini terdiri dari belajar dan bekerja. Sehingga mahasiswa tidak hanya belajar di kampus saja melainkan juga langsung bekerja di hotel, restoran, rumah sakit maupun di cake shop ternama yang selama ini bekerja sama dengan At Sunrice. Dengan sistem seperti ini diharapkan para mahasiswa cepat mahir dalam bidangnya. Sebagai sekolah kuliner yang mencetak global chef, At-Sunrice mempunyai beberapa program perkuliahan yang ditawarkan diantaranya adalah Advanced Culinary Placement Diploma (ACP), WSQ Diploma in Culinary Arts (WSQ-DCA), WSQ Diploma in Pastry & Bakery Arts (WSQ-DIPB) serta program pendidikan lainnya. Tak hanya sekedar dijelaskan mengenai program pendidikannya saja, presentasi At-Sunrice ini juga dijelaskan mengenai biaya kuliahnya. Sehingga para calon mahasiswa yang akan kuliah di At-Sunrice bisa memperkirakan biaya kuliah disana.
Selesai dengan presentasi yang disampaikan oleh Richelle, maka sesi tanya jawab pun juga dibuka bagi mahasiswa Tristar Culinary Institute yang ingin bertanya mengenai hal-hal yang berkaitan dengan perkuliahan di At-Sunrice. Terlihat para mahasiswa Tristar Culinay Institute sangat antusias bertanya seputar perkuliahan di Singapore pada umumnya dan di At-Sunrice pada khususnya.
Setelah sesi tanya jawab selesai dijawab oleh Richelle, maka Richelle dan Heng Wai Leng pun mengakhiri acara presentasi. Tak lupa Juwono Saroso selaku owner dari Tristar Culiary Institute memberikan sedikit penjelasannya. “Jadi bagi kalian setelah lulus dari Tristar Culinary Institute bisa langsung melanjutkan di At-Sunrise Singapore ” ujar Juwono kepada para mahasiswa Tristar Culinary Institute di akhir acara. /nv
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar