Muncul di halaman pertama Google memang sangat penting. Hal ini karena selain membuat website lebih dikenal orang, secara otomatis trafik/jumlah pengunjung perhari juga akan semakin meningkat.
Memang tidak mudah untuk bisa muncul di halaman pertama Google, namun Anda bisa menggunakan teknik SEO berikut agar website Anda lebih friendly dengan mesin Google. SEO atau Search Engine Optimization adalah dalah sebuah seni dan metode untuk membuat halaman website anda “menarik” bagi search engine seperti Google dan Yahoo.
Semakin banyaknya Webmaster yang pandai mengakali sistem dari Search Engine sehingga website mereka muncul di posisi teratas SERP (Search Engine Result Page). Oleh karena itu sebelum Anda menerapkan teknik SEO nya, Anda perlu mengetahui bahwa Search Engine (terutama Google) juga selalu memperbarui sistemnya agar bekerja berdasarkan hal-hal berikut.
- Nama domain
- Judul
- Html Tags
- Kata kunci yang digunakan
- Nama file image (alt attribute)
- Frekwensi update website
- Sitemap
- Kepadatan kata kuci
- Internal links
Jika Anda sudah memahami mekanisme dari Search Engine, maka langkah awal agar website Anda muncul di halaman bertama Google adalah sebagai berikut.
Mensubmit alamat web kita ke Google Webmaster dan Yahoo Bing Webmaster.
Aktif di forum yang sesuai denga tema website kita lalu membuat signature (backlink) yang menunjuk ke alamat website kita.
Rajin membuat comment di blog-blog milik orang lain yang sesuai dengan tema website kita dengan menyertakan alamat website di comment anda.
Membuat blog di blogger atau blogspot yang sesuai dengan tema website kita, lalu membuat link yang menuju website kita – blogger.com adalah salah satu jaringan blog kesayangan google, sebuah blog baru disana dalam beberapa hari sudah diindex oleh google sehingga dengan meletakkan link kita disana crawler milik Google dapat segera mengikuti dan menemukan website kita.
Membuat beberapa artikel pendek yang kemudian kita submit ke article directory.
Rutin mengupdate website kita, minimal 2 kali seminggu, Google spider sangat menyukai website yang dinamis sehingga mereka akan sering berkunjung ke web anda.
Membuat link exchange (pertukaran link) dengan pemiliki web atau blog yang temanya sama dengan miliki kita.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Home »Unlabelled » Cara Membuat Blog Muncul Di Halaman Pertama Google
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar